Rabu, 05 April 2017

5 Jenis Format Postingan di WordPress, Apakah Anda Sudah Tahu?


Jika berbicara tentang media atau platform Blog yang sedang menjadi raja, saat ini Wordpress sudah menempati kedudukan tersebut karena selain mudah dan memiliki tingkat efektifitas yang tinggi, Wordpress juga memiliki keunggulan yang tidak dimiliki media platform lainnya.



WordPress indentik dengan format postingan berupa teks yang disertai dengan gambar. Format postingan seperti itu merupakan format standar yang dimiliki oleh WordPress.
Namun sebenarnya format postingan di WordPress itu ada banyak, mungkin tidak semua orang mengetahui atau menyadari.

Jika Anda sering menggunakan Tumblr, nah WordPress juga sebenarnya memiliki fitur untuk membuat berbagai format postingan seperti itu. Setidaknya seperti yang dimuat dalam situs jasa web profile, ada 5 macam format postingan di WordPress yang akan kami share kepada Anda. Simak informasinya.


Standard Post Format

Ini merupakan format postingan standar yang dimiliki oleh WordPress. Hal ini dapat berupa sebuah artikel, postingan blog, atau apapun yang diinginkan si penulis. Format postingan standar ini dapat juga menjadi salah satu format postingan lainnnya. Misalnya, postingan standar ini dapat memiliki galeri foto atau video.

Gallery Post Format

Format postingan Gallery memungkinkan Anda untuk menambahkan beberapa gambar dalam post atau page di WordPress. Anda dapat menambahkan beberapa gallery di postingan tunggal. Gallery juga merupakan salah satu format postingan yang didukung jadi para pengembang theme dapat menambahkan support untuk ini dan mendefinisikan tampilan gallery di theme yang mereka buat. Gallery di WordPress dapat dimasukan dengan menggunakan tombol Add Media dan kemudian mengklik tab “Create Gallery”.

Aside Post Format

Aside merupakan sedikit tambahan informasi yang mungkin ingin diberikan oleh blogger kepada pembaca mereka tanpa menulis postingan standar tentang hal tersebut. Aside ini bisa menjadi link external, mengacu pada sebuah diskusi yang dilakukan ditempat lain di web, atau informasi menarik yang tidak sesuai dengan pembahasan utama blog.

Quote Post Format

Format postingan Quote ini biasanya digunakan ketika seseorang ingin menuliskan sebuah kutipan namun tidak ingin menuliskannya dalam format postingan standar. Jadi dengan ini mereka hanya benar-benar menulis kutipan saja, dan kutipan ini bisa dibungkus dengan tag <blockquote> di HTML.

Link Post Format

Format postingan Link biasanya berisi link menuju halaman website lain. Idealnya digunakan ketiak pengguna hanya ingin berbagi saja dan tidak ingin menulis postingan. Mereka hanya dapat menambahkan judul link dan URL atau opsional menambahkan komentar mereka sendiri untuk link tersebut.

4 komentar:

  1. WordPress is being used by hundreds of wordpress development company Pakistan for the business development and these day the WordPress is much more effective for these trends and theme of WordPress, BE THEME, KALIUM, STUDIO 8 and UNCODE etc.. these themes are mostly used for business websites.

    BalasHapus
  2. Islamic books are available in multiple languages so everyone can read them without any difficulty. You may find the books by categories. Lists are available and they all are categorized for your convenience.

    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.dawateislami.OnlineIslamicBooks

    BalasHapus
  3. WordPress is being used by hundreds of wordpress development company Pakistan for the business development and these day the WordPress is much more effective for these trends and theme of WordPress, BE THEME, KALIUM, STUDIO 8 and UNCODE etc.. these themes are mostly used for business websites

    BalasHapus

  4. Responsive website development ensures that sites adapt and perform well on different devices and screen sizes

    BalasHapus

Social Profiles

Twitter Facebook Google Plus LinkedIn RSS Feed Email Pinterest

Popular Posts

Categories

Diberdayakan oleh Blogger.

untuk slide

untuk slide
foto

BTemplates.com

Blogroll

About

Copyright © Skystar Digital - All About Desain Grafis | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com